Politik

Parlemen

Hukum

Ekbis

Nasional

Peristiwa

Galeri

Calon Dewan

Olahraga

Opini

Daerah

Dunia

Keamanan

Pendidikan

Kesehatan

Gaya Hidup

Otomotif

Indeks

Gokil!!! Hasil Audit Keuangan PSSI per 2017-2019 Tidak Tercatat Sama Sekali

Laporan: Tim Redaksi
Selasa, 09 Mei 2023 | 22:23 WIB
Share:
Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI Arya Sinulingga. (Foto: Dok. PSSI)
Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI Arya Sinulingga. (Foto: Dok. PSSI)

RAJAMEDIA.CO - Olahraga - Firma audit Ernst & Young mengaudit keuangan PSSI yang ditekankan pada proses memeriksa keluar-masuk keuangan.

Audit keuangan PSSI tersebut dilakukan mulai dari periode kepengurusan tahun 2017-2019, 2019-2023, dan pada era Erick Thohir.

Dalam audit keuangan yang dilakukan oleh firma audit Ernst & Young dalam tiga periode tersebut kepengurusan 2017-2019 menjadi sorotan tajam.

Kepengurusan PSSI dalam masa itu, memang cukup sering gonta-ganti kepengurusan ketua umum dari mulai Edy Rahmayadi, Joko Driyono, dan Iwan Budianto.

Dalam hal itu yang sedang diperiksa adalah pembukuan atau keuangan PSSI era kepemimpinan Edy Rahmayadi, Mochamad Iriawan, dan kini Erick Thohir yang baru berjalan tiga bulan.

"Ada tiga periode yang akan diaudit. Periode 2017-2019, lalu 2019-2023, dan periode di kepengurusan Pak Erick Thohir, yang baru berjalan tiga bulan," kata Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI Arya Sinulingga dalam keterangan resmi, Selasa (9/5).

Menurut Arya Sinulingga pada era kepengurusan PSSI periode tahun 2017-2019 sama sekali tidak tercatat pembukuan. PSSI harus memakai jasa pihak lain mencari-cari data keuangan pada periode itu.

"Dari internal review kami, di periode 2017-2019, tidak tercatat sama sekali pembukuannya, sehingga PSSI harus menggunakan jasa IT untuk mendapatkan data-data bagian keuangan di periode tersebut." Ujar Arya.

Menurutnya ada data fisik mengenai keuangan PSSI yang ada diperiode tahun 2017-2019, Namun tidak jelas rincian pengeluarannya.

"Ada beberapa data fisik, namun tidak jelas. Misalnya, ada pengeluaran cheque, namun tidak ada perinciannya," kata Arya.

Selanjutnya, kata Arya Sinulingga mengatakan pada era 2019-2023 pada kepemimpinan Mochamad Iriawan sudah mulai tertata rapih dan ada perbaikan pada sektor keuangan. Namun metode yang dipakai masih manual.

"Tahun 2019-2023, sudah mulai tertata dan ada perbaikan, dalam urusan transaksional dan prosedur pengeluaran dana. Namun, akuntansi yang digunakan masih manual dan tidak menggunakan sistem akuntansi apapun," ujarnya.

Saat ini firma audit Ernst & Young masih terus berkerja untuk memperbaiki pembukuan keuangan yang ada di PSSI.

"Itu dulu yang bisa kami sampaikan karena prosesnya lagi dijalankan firma audit," ujar Arya Sinulingga.

Sebagai informasi, di tahun kepengurusan yang baru, PSSI rencananya akan menggunakan sistem akuntasi yang benar dan valid. Hal ini sesuai dengan masukan firma audit Ernst & Young, serta sesuai dengan arahan Ketua Umum PSSI Erick Thohir yang ingin melakukan perbaikan pada pengelolaan keuangan pada seluruh pemangku kepentingan persepakbolaan Indonesia.rajamedia

Komentar: